
BNNK Kota Pontianak melalui Seksi Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat (P2M) telah melaksanakan kegiatan Talk Show pada Kwarran Kecamatan Pontianak Tenggara di hari Jum’at tanggal, 9 Agustus 2019. Giat ini dihadiri oleh 50 orang anggota pramuka dari perwakilan 6 Kecamatan yang ada di Kota Pontianak. Dalam talk show kali ini, Ka. BNNK Pontianak mengajak seluruh anggota pramuka untuk bergerak aktif dalam menyebarkan informasi tentang P4GN. Mengingat anggota pramuka aktif bersosialisasi atau dekat dengan masyarakat. Mendengar hal tersebut Pembina Pramuka Kwarran Kecamatan Pontianak Tenggara menyambut baik seruan Ka. BNNK Pontianak dan berjanji akan sama-sama mencegah dan menolak peredaran gelap narkoba.